WahanaNews-Jatim | Setelah dilaksanakan selama dua hari, Rangkaian acara Grebeg Pancasila di Kota Blitar Jawa Timur berlangsung meriah mulai Selasa (31/5) dan Rabu (1/6).
Rangkaian acara Grebeg Pancasila diawali dengan Kirab Bedhol Pusaka, Pawai Lentera, dan malam tirakatan pada Selasa (31/5) malam.
Baca Juga:
RSUD Cengkareng Gelar FKP, Paparkan Pengembangan Pelayanan Kesehatan
Kirab Bedhol Pusaka dan Pawai Lentera digelar dari rumah masa kecil Bung Karno, Istana Gebang di Jl Sultan Agung menuju ke Kantor Wali Kota Blitar di Jl Merdeka.
Kirab Bedhol Pusaka dan Pawai Lentera diikuti para pelajar SMP dan SMA di Kota Blitar.
Selesai Kirab Bedhol Pusaka dan Pawai Lentera diadakan malam tirakatan dan macapatan di Kantor Wali Kota Blitar.
Baca Juga:
Sesuai Perintah Kapolri : Polda Riau Ungkap 171 Kasus Narkoba
Lalu, pada Rabu (1/6/2022), diadakan upacara Grebeg Pancasila di Alun-alun Kota Blitar.
Upacara Grebeg Pancasila dipimpin Wali Kota Blitar, Santoso dan dihadiri sejumlah pejabat Forpimda Kota Blitar.
Selesai upacara Grebeg Pancasila dilaksanakan Kirab Gunungan Lima dari Alun-alun Kota Blitar menuju kawasan Makam Bung Karno.