"Tentunya kami merelokasi dulu, selanjutnya mencari korban dan memberikan pelayanan kesehatan serta logistik sudah terpenuhi," tambahnya.
"Kami bersama Bapak Sekda, Bapak Kasdam dan Ibu Wali Kota tadi membentuk tim-tim yang sudah kami bentuk. Yang paling penting tolong kepada masyarakat kalau nanti diimbau untuk mengungsi, tolong diikuti terlebih dahulu. Karena takutnya nanti kalau ada hujan susulan dan akan terjadi longsoran lanjutan, jadi itu yang paling penting. Ayo patuhi apa yang disampaikan oleh petugas," pungkasnya. [non]