"Dengan saling support antara kepala desa dengan BPD maka apa yang menjadi rencana kerja pemdes ini akan terwujud, karena maju dan tidaknya sebuah desa kuncinya ada 2 faktor ini," terang Subandi.
Mantan ketua komisa A DPRD itu terus mendorong para kades agar mempunyai banyak inovasi dalam membangun desa.
Baca Juga:
Netanyahu Resmi Jadi Buronan Setelah ICC Keluarkan Surat Perintah Penangkapan
Pembangunan tidak lepas dari dukungan lembaga yang ada.
Kepala Desa Kebongagung Akhmad Awaludin menyampaikan Bumdes Tri Karya Agung sudah terbentuk dengan unit usaha baru dengan mengelola sentra UKM.
"Dibukanya sentra kuliner Senja Agung ini untuk meningkatkan UKM-UKM kecil yang ada di Desa Kebonagung," kata Akhmad.
Baca Juga:
Polisi Tembak Polisi di Solok Selatan, Kasus Masih dalam Penyelidikan
Dukungan Akhmad tidak hanya dari segi kebijakan di pemdes saja, bahkan ikut memberikan dukungan dalam bentuk penyertaan modal di Bumdes Trikarya Agung yang dikelola secara profesional.
"Saya memberikan penyertaan modal di Bumdes Trikarya Agung ini dan saya berharap mudah-mudahan di tahun depan pemerintah memberikan support lebih untuk Desa Kebonagung," jelasnya.
Akhmad berharap keberadaan sentra kuliner yang baru Ia cetuskan itu membawa dampak ekonomi peningkatan PAD desa dan membawa manfaat bagi warganya.