Musleh selaku warga Sumberwuluh mengakatan, masih terdapat anak hilang yang belum ditemukan dilokasi tersebut,
"Pemerintah semua sudah mengupayakan, bersama masyarakat Sumberwuluh pencarian dihentikan dulu karena disebelah sana masih menyudet aliran untuk lahar ke selatan," Ungkap Musleh warga Sumberwuluh.
Baca Juga:
Sambut Masa Tenang Pilkada Jakarta, KPU Jakbar Gelar Panggung Hiburan Rakyat
Musleh berharap dengan datangnya teman media agar terus mengupayakan melalui pemberitaan dan terus mengupayakan tempat tinggal warga melalui pemberitaan.
Senada Hanafi ketua PAC PP Candipuro kebetulan juga warga desa Sumberwuluh, yang juga berdampak lahar panas mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya terutama yang telah mengawali hadir dan ia juga berterima kasih kepada pewarta Sidoarjo karena sudah datang dan perduli untuk membantu saudara-saudara di Desa Sumberwuluh yang menjadi korban erupsi.
"Sekali lagi kami selaku warga mengucapkan banyak banyak terima kasih, mudah-mudahan yang dilakukan rekan-rekan Pewarta Sidoarjo bisa menjadi berkah dan meringankan warga yang terdampak erupsi Gunung Semeru," Pungkasnya.
Baca Juga:
Sekjen GEKIRA Partai Gerindra: Pemilukada Damai Bukti Rakyat Cerdas
Ia menambahkan, bahwa terdapat anak-anak yang memiliki trauma luar biasa karena bencana tersebut. Sehingga pihaknya sangat berterimakasih atas donasi buku-buku dongeng yang diberikan oleh Komunitas Pewarta (Media) Sidoarjo.
“Harapan kami saat ini bantuan sebesar apapun kami sangat perlu dan guna recovery bantuan pasca bencana ada di Desa Sumberwuluh, Dusun Kajarkuning, Kamarkajan dan dukuh Kampung renteng,” Imbuh Hanafi.[non]