WahanaNews-Jatim | Bahan Bakar Minyak (BBM) berjenis solar hingga kini masih diperebutkan oleh para pengendara diesel, khususnya truk di wilayah kota Probolinggo, Jawa Timur.
Antrean panjang truk terjadi di SPBU wilayah Kelurahan Triwung Lor, Kademangan, Kota Probolinggo, Selasa (5/4/2022) pukul 16.00 WIB. Bahkan antrean mengular hingga bahu jalan.
Baca Juga:
Psikolog Ungkap Penyebab Suami Tak Mau Bekerja, Nomor 3 Mengejutkan
Sam, sopir truk, mengaku lelah setelah empat jam mengantre demi mendapatkan solar.
Ia juga harus berbuka puasa di atas truk karena masih mengantre. Sam dan temannya pun menyempatkan untuk membeli nasi bungkus demi berbuka puasa.
"Tadi antre empat jam, buka di atas truk. Solar sulit dapat sekarang," kata Sam.
Baca Juga:
IKN Diserbu Wisatawan Saat Lebaran, Benarkah Lebih Cocok Jadi Destinasi Wisata?
Sementara itu, Sirajuddin, pengendara MPV jenis diesel mengungkapkan, harus menempuh perjalanan 40 kilometer untuk mendapatkan solar di SPBU Triwung Lor.
"Saya dari arah timur. Tidak biasanya solar langka. Makanya ketika solar ada meski antre berjam-jam, saya ngisi solar di pom ini. Biar bisa langsung buka saat azan Maghrib, saya bawa takjil," kata Sirajuddin, Selasa.
Pengawas SPBU Triwung Lor, Samsul Arifin, mengatakan, antrean terjadi lantaran stok solar terbatas.