WahanaNews-Jatim | Sejak didirikan tahun 1950 oleh Teguh Slamet Rahardjo dan istri pertamanya.
Anggota grup Srimulat tercatat sampai 77 orang.
Baca Juga:
300 Siswa SD dan SMP Ikuti Lomba English For Dairi
Pada awal berdiri, Srimulat memulai pentas keliling di Pulau Jawa. Mereka memakai nama Gema Malam Srimulat. Para anggota Srimulat ini didominasi dari Jawa Timur dan Jawa Tengah.
Seiring waktu, Srimulat kemudian membuka cabang di Kota Surabaya, Solo, Jakarta dan Semarang.
Di Surabaya, mereka tampil tetap di Taman Hiburan Rakyat (THR) sejak tahun 1961.
Baca Juga:
Pemkab Dairi Gelar Rapat Koordinasi Desk Pilkada Dairi, Ini Kesiapannya
Berikut pelawak Srimulat yang berasal dari Jawa Timur yang dirangkum:
1. Asmuni
Asmuni merupakan salah satu pelawak senior di Srimulat.
Pria kelahiran Diwek, Jombang ini bergabung dengan Srimulat pada pertengahan 1970.
Asmuni sendiri merupakan salah satu anggota Srimulat Surabaya yang merupakan cabang dari Srimulat besutan Teguh Slamet Rahardjo. Ia juga pernah dipercaya sebagai pengelola Srimulat Jakarta oleh Teguh.
2. Tarzan
Nama aslinya adalah Toto Muryadi. Tarzan lahir pada 24 April 1945 di Malang. Selain sebagai anggota Srimulay, Tarzan juga merupakan aktor yang banyak menghiasi layar kaca pada tahun 1990.
Tarzan bergabung ke Srimulat pada Mei 1979. Sebelumnya, ia pernah tampil bersama grup Lokakarya di Surabaya.
Karena sosoknya yang tinggi besar ini, Tarzan kerap memerankan sosok kalangan atas seperti majikan atau pejabat.
3. Nurbuat
Nama aslinya yakni Daniel Nurbuat. Ia lahir di Malang pada 1 April tahun 1949. Mulai bergabung dengan Srimulat pada tahun 1980. Sukses sebagai pelawak, Nurbuat juga tenar sebagai aktor sejumlah film.
Sebelum bergabung dengan Srimulat, Nurbuat sudah malah melintang di panggung kesenian dan ludruk di Jawa Timur. Sebut saja grup kesenian Anoraga dan grup Ludruk Wijaya Kusuma.
4. Doyok
Nama aslinya Sudarmadji. Pria kelahiran Porong, Sidoarjo pada tahun 1954 ini mungkin lebih dikenal sebagai seorang aktor film daripada pelawak Srimulat.
Sebab bersama Kadir pernah membintangi sejumlah film di layar lebar. Namun Doyok memulai karirnya dari Srimulat. Ia mulai bergabung pada 1985.
5. Tessy
Pelawak Srimulat ini lahir pada 15 Juni 1942. Sedangkan nama aslinya adalah Kabul Basuki. Tessy bergabung dengan Srimulat Surabaya pada tahun 1979.
Sosoknya juga dikenal masyarakat luas. Karena ciri khas penampilannya yang memakai banyak cincin akik dan lemah gemulai.
Sedangkan nama panggung, Tessy ia ambil dari nama putrinya yang bernama Tessy Wahyuni Riwayati Hartatik. Sebelum berkarir di dunia hiburan, Tessy merupakan seorang TNI AL pada tahun 1961-1963.
6. Kadir
Bersama duetnya Doyok, Kadir juga merupakan pelawak asal Jatim yang mengawali karir dari Srimulat. Nama aslinya Mubarak, ia lahir di Lumajang pada 3 September 1951.
Kadir bergabung dengan Srimulat pada tahun 1967. Ciri khasnya yakni logat Madura. Padahal ia bukan keturunan Madura. Bersama Doyok, namanya juga pernah meroket pada dekade 1990 karena sukses membintangi sejumlah film nasional.
7. Eko Tralala
Lebih dikenal dengan nama Eko Londho, karena memang wajahnya mirip orang Belanda. Sejak kecil, Eko merupakan penggemar berat Srimulat.
Tak kemudian bercita-citanya bergabung dengan grup besutan Teguh Slamet Rahardja pada tahun 1984. Eko lahir di Surabaya pada Agustus 1957 dari pasangan Ong Hwa Tjoe dan Andreana Helena Kohen. [non]