WahanaNews-Jatim | Akibat luapan Sungai Welang, Jalan Raya Tambakrejo, Kecamatan Kraton, Kabupaten Pasuruan terendam banjir.
Dilansir dari Detikcom, pukul 07.00 WIB, jalan raya di sebelah barat jembatan Sungai Welang tergenang banjir setinggi 5-10 sentimeter. Panjang jalan yang terendam sekitar 100 meter.
Baca Juga:
Netanyahu Resmi Jadi Buronan Setelah ICC Keluarkan Surat Perintah Penangkapan
Meski tergenang, kendaraan baik roda empat ke atas maupun roda dua dari kedua arah tetap melintas. Kendaraan melaju pelan bahkan cenderung merayap.
Banyak pengendara kendaraan roda dua yang memilih berhenti karena khawatir mogok. Banyak juga yang naik ke atas trotoar menghindari genangan. Sejumlah petugas kepolisian dibantu warga berusaha mengatur kendaraan.
"Saya berhenti dulu, takut mogok," kata Hasyim Asyari (24), karyawan pabrik yang hendak menuju Beji dari Kota Pasuruan, Selasa (11/1/2022).
Baca Juga:
Polisi Tembak Polisi di Solok Selatan, Kasus Masih dalam Penyelidikan
Hal senada diungkap Didik. Guru salah satu sekolah di Bangil ini memilih berhenti menghindari genangan. "Kalau waktunya mepet ya terpaksa jalan nanti," ungkapnya.
Sejumlah petugas kepolisian dibantu warga berusaha mengatur kendaraan. Kasat Lantas Polres Pasuruan Kota AKP Yudhiono mengatakan pihak mengatur kendaraan agar tertib sehingga tak menimbulkan kemacetan.
"Kami atur kendaraan agar tak berebutan. Di tengah juga ada lubang jadi harus hati-hati," kata Yudhiono.