WahanaNews-Madura | Bayi perempuan tanpa kepala dan tanpa lengan ditemukan di dasar sungai kecil, di kampung Parteker Selatan, Kelurahan Parteker, Kecamatan Kota Pamekasan, Madura, Kamis (10/2/2022), sekitar pukul 10.00 WIB.
Kasus ini kini masih dalam penyelidikan.
Baca Juga:
Cerita Inspiratif Mila Karmilah, Penerima Manfaat PKH Kemensos
Penyelidikan yang dilakukan polisi ini, dengan meminta keterangan warga yang kali pertama menemukan, bayi panjang 47 cm dan berat 3 kg, berikut menggali informasi lainnya, seperti akan mendatangi beberapa bidan di wilayah kota dan sekitarnya, untuk mendapatkan keterangan, serta koordinasi dengan sejumlah lurah dan kepala desa (kades).
Kapolsek Kota Pamekasan, Iptu Muhlis Sukardi, kepada wartawan, mengatakan, sampai sekarang pihaknya sudah mengumpulkan informasi untuk mengetahui asal-usul bayi yang ditemukan warga dalam kondisi meninggal.
Selain tanpa kepala, juga tubuhnya mengembang, lantaran terlalu lama berada di dalam air.
Baca Juga:
Kementan Paparkan Tata Cara Pendaftaran dan Kriteria Jadi Anggota Brigade Swasembada Pangan
Menurut Muhlis Sukardi, walau bayi itu ditemukan tersangkut di pohon, di dasar sungai di sana.
Namun tidak berarti keluarga atau ibu dari bayi itu merupakan warga sekitar yang tega menghanyutkan bayinya di aliran sungai itu.
Bisa jadi, orang tua bayi warga luar Kelurahan Parteker dan dibuang agak jauh dari lokasi itu.