WahanaNews-Madura | Pameran artefak peninggalan Nabi Muhammad SAW resmi dibuka selama lima hari di gedung Arab Wing's berlokasi di Desa Jatra Timur, Kecamatan Banyuates, Kabupaten Sampang, Madura, Sabtu, (15/1/2022). Pemeran tersebut mengundang antusias masyarakat hingga seratus lebih orang menghadiri.
"Ramai mas, ada kalau seratus orang lebih," kata Iyan, salah satu perwakilan artefak peninggalan Nabi Muhammad SAW.
Baca Juga:
Kemenko PMK Luncurkan SMART PMK dan Gelar Penilaian 360 Derajat untuk Perkuat Manajemen Talenta ASN
Ia menjelaskan, bahwa peninggalan Nabi Muhammad SAW tersebut, berasal dari koleksi Galeri Warisan Museum Artefak Rasulullah (Galeri Warisan MAR) milik Alm Prof Dr. H. Abdul Manan Bin Embong.
Serta telah teruji kebenarannya karena telah bersertifikasi Saudi Commission for Tourism and National Heritage.
"Sebelumnya artefak peninggalan Nabi Muhammad SAW ini sudah lebih dari 70 tempat dipamerkan, contohnya di Jakarta Islamic Center, Gedung Pusdai Bandung, serta Museum Banten Lama," tuturnya.
Baca Juga:
Sinner Pertahankan Gelar ATP Finals dan Tutup Musim dengan Rekor Fantastis
Sementara, kata Iyan artefak yang di bawa kali ini berasal dari tempat penyimpanan Artefak yang berada di jakarta .
"Artefak peninggalan Nabi Muhammad SAW yang di pamerkan bukan milik museum Probolinggo, artefak ini asalnya dari pihak Jakarta," terangnya .
Ada 10 item artefak peninggalan Nabi Muhammad SAW yang dipamerkan, salah satunya sandal Rasululloh.