WahanaNews-Madura | Kabar kematian Tenaga Kerja Indonesia (TKI) datang dari Malaysia. Satroyo, waga Desa Ketapang Timur Kecamatan Ketapang Kabupaten Sampang Madura meninggal di perantauan.
Ia meninggal akibat komplikasi penyakit kronis. Demikian disampaikan Pelaksana tugas (Plt) Kabid Tenaga Kerja, Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) dan Tenaga Kerja Sampang, Agus Sumarso.
Baca Juga:
Jadi Penampungan TKI Ilegal, Manajemen Kalibata City Buka Suara
Pemulangan jenazah almarhum Satroyo dilakukan oleh Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) bekerja sama dengan Pemkab Sampang.
Satroyo meninggal dunia di Hospital Serdang Selangor Malaysia, pada 8 Mei 2022 pukul 14:50 waktu setempat. Ia telah tercatat dalam daftar kematian warga negara Indonesia di Kuala Lumpur, Malaysia.
Jenazah Satroyo, telah dilakukan autopsi dan ada permintaan dari saudara almarhum untuk dikebumikan di kampung halamannya.
Baca Juga:
Cerita Mengharukan, Prabowo Bawa Pulang TKW dari Malaysia yang Sempat Terlantar
'Kami berkoordinasi dengan BP2MI Serang dan BP2MI Pamekasan untuk mendampingi kepulangan jenazah almarhum ke kampung halamanya di Kecamatan Ketapang," katanya, Senin (16/05/2022). [jat]